Dibawah Kepemimpinan Dadang Sipriatna-Ali Syakieb Harapan Hidup 75,23 Tahun

Ali Syakieb: Olahraga Harus Jadi Gaya Hidup Warga Kab. Bandung

Ade Chandra Andriawan

Ali Syakieb dan Istri Bupati Bandung, Hj. Emma Dety Supriatna Hadiri HUT HKN ke-61 Tingkat Kab. Bandung

Reporter: Ade Chandra Andriawan

OPININEWS.COM, Bandung  – Pemerintah Kabupaten Bandung memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 dengan tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat” di Gedung Budaya Soreang (GBS), Selasa (18/11/2025).

Peringatan ini juga menjadi ajang apresiasi bagi para insan kesehatan melalui pemberian penghargaan bagi Posyandu terbaik, Rumah Sakit teresponsif, bidan praktik mandiri terbaik, klinik terbaik, dan sejumlah kategori lainnya.

Wakil Bupati Bandung, Ali Syakieb kepada www.ipininewa.com, berikan  apresiasi tinggi atas kontribusi seluruh insan kesehatan yang telah bekerja tanpa kenal lelah dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

“Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bandung menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya pada insan kesehatan yang sudah bekerja tanpa mengenal lelah untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, khususnya di Kabupaten Bandung. Generasi sehat adalah pondasi kuat bagi pembangunan yang berkelanjutan,” ujarnya.

Ali menegaskan bahwa kesiapan menuju Indonesia Emas 2045 harus dimulai dengan membangun SDM yang unggul sejak sekarang. Ia mengaku prihatin melihat kecenderungan anak muda yang sudah harus membatasi makanan karena penyakit tidak menular, sehingga pola hidup sehat harus menjadi perhatian serius.

“Saya suka sedih melihat generasi yang usianya di bawah saya sudah harus jaga makanan karena memiliki riwayat penyakit tertentu. Fenomena itu menjadi pelajaran bagi saya untuk menjaga kesehatan lewat asupan makanan dan olahraga,” ucapnya.

Ia juga bercerita bahwa sejak SMA ia terbiasa berolahraga, dan saat ini tren gaya hidup sehat semakin meluas di kalangan masyarakat.

“Sekarang olahraga sudah jadi gaya hidup. Bahkan tempat hiburan malam makin sepi karena anak-anak mudanya sibuk berolahraga. Artinya, masyarakat kita sudah mulai sadar pentingnya kesehatan,” tuturnya.

Pemkab Bandung, lanjut Ali, terus memperkuat layanan kesehatan melalui sejumlah program, termasuk pemberian BPJS Kesehatan gratis bagi 1.600 guru ngaji beserta keluarganya, yang mendorong capaian Universal Health Coverage (UHC) Kabupaten Bandung dari 96,41% pada 2022 menjadi 99,57% pada 2024.

Angka harapan hidup masyarakat pun meningkat dari 74,01 tahun menjadi 75,23 tahun.

Selain Kepala Dinas yang hadir, juga istri Bupati Bandung, Hj. Emma Dety Dadang Supriatna.

( Ade Chandra Andriawan )

Editor: Saufat Endrawan