Acep, S.Ag Menilai Banyak Pengerjaan Perumahan Tanpa Dilengkapi IMB

Anggota DPRD dan Bupati Soroti Kinerja Perizinan di Kabupaten Bandung

Saufat Endrawan

Anggota DPRD Kab. Bandung, Acep, S.Ag Menilai Banyak Pembangunan di Kab. Bandung tanpa Memiliki IMB

Reporter: Saufat Endrawan

Opininews com, Bandung -- Anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Fraksi PKB, Acep, S.Ag menilai masih banyak pembangunan perumahan dan industri di Kabupaten belum memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB) namun pembangunanya sudah ramai.

"Jika kondisi ini dibiarkan, akan berdampak kepada hilangnya PAD, kerusakan lingkungan dan dampak kepada masyarakat sekitarnya. Karena tidak ada penelaahan dari pejabat yang berwenang sebelum dilakukan pembangunan," kata Acep, S.Ag kepada www.opininews.com, di Bandung, kemarin.

Acep berharap dinas yang menangani perizinan juga Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bandung harus teliti dan lakukan sweeping terhadap setiap pembangunan yang ada di Kabupaten Bandung.

"Banyak pembangunan perumahan dan pembangunam pabrik tanpa dilengkapi perizinan. Karena jika ini dibiarkan akan banyak pengusaha yang nakal akan melakukan hal yang sama, karena lemahnya pengawasan," kata Anggota Komisi A DPRD Kabupaten Bandung, Acep.

"Jika ini dibiarkan, jangan-jangan ada permainan antara pengusaha dengan oknum dilapangan. Atau mungkin perizinan dipersulit," kata Acep.

Acep juga berharap, dengan adanya pelayanan satu atap, maka akan mempermudah untuk mengurus perizinan.

Sementara itu Bupati Bandung, H.M. Dadang Supriatna saat mengunjungi beberapa industri di Kabupaten Bandung diantarannya di Dayeuhkot dan Margaasih, banyak pemilik pabrik yang mengeluhkan sulitnya mengurusi perizinan di Kabupaten Bandung.

"Saya berjanji akan melakukan perbaikan tata cara pemberian izin mulai dari IMB hingga mendirikan perusahaan. Jangan hambat pengusaha yang sudah baik ingin menyelesaikan perizinan namun aparatnya malah mempersulit," ungkap Bupati Bandung, Dadang Supriatna (DS).

( Saufat Endrawan )

Editor: Saufat Endrawan