Bupati dan Kapolres Atensi Sengketa Lahan di Cicalengka

Dadang Supriatna Akan Selesaikan Sengketa Lahan di SDIT Bina Muda Cicalengka

Saufat Endrawan

Bupati Libatkan Kapolres Bandung Atensi Selesaikan Sengketa Lahan Sekolah SDIT di Cicalengka

Reporter: Saufat Endrawan

Opininews.com, Bandung -- Orang tua dan ratusan siswa SDIT Bina Muda di Kampung Simpen, Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung  resah. karena terancam menghentikan aktivitasDr belajar mengajar.

Hal ini diakibatkan adanya sengketa tanah.

Dampak dari sengketa tanah tersebut berberdampak luas juga pada warga dan juga mengancam keberlangsungan pendidikan di SDIT Bina Muda.

Demi masa depan para pelajar pelajar juga guru dan buat suasana kondusif, Bupati Bandung, Dr. H.M. Dadang Supriatna, S.Ip, M.Si akhirnya terjun langsung mantau kelapangan dan ingin menyelesaikan sengketa yang sudah cukup lama.

"Saya sudah koordinasikan dengan berbagai pihak. Insya Alloh akan ada solusi yang terbaik," Kata Bupati Bandung, di sela-sela tabur bunga di  Makam Mantan Bupati Bandung, di Bandung Selatan, Selasa (15/4/2025) siang.

Kehadiran saya ke lokasi sengketa tanah, lanjut Dadang Supriatna bukan untuk memperkeruh suasana, tapi untuk mencari jalan yang adil dan bijak. Karena Melindungi hak dan kepentingan warga adalah kewajiban saya, dan itu selalu menjadi prioritas utama.

"Pada tanggal 22 lusa, saya bersama Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subantono akan membahas dan rapat agar masalah segala terselesaikan demi pendidikan di Kabupaten Bandung. Dan ini bukti pemerintah Kabpaten Bandung hadir dalam setiap permasalahan di Kabupaten Bandung, "tegas Dadang Supriatna yang juga politikus PKB Kabupaten Bandung ini.

(Saufat Endrawan)

Editor: Saufat Endrawan