Dua Srikandi PKB Tinjau Lokasi Banjir dan Pengungsi
Renie Rahayu dan Humaira Dapat Sambutan Hangat dari Korban Banjir Dayeuhkolot
Saufat Endrawan
Hj Renie Rahayu Fauzi Tinjau Kondisi Banjir dan Pengungsi di Wilayah Dayeuhkolot
Reporter: Saufat Endrawan
Opininews.com, Bandung -- Ketua DPRD Kabupaten Bandung H. Renie Rahayu Fauzi, SH tinjau Banjir Dayeuhkolot, Senin (10/3/2025) pagi.
Ketua DPRD Kabupaten Bandung tinjau banjir di dampingi Anggota Komisi DPRD Provinsi Jawa Barat, Humaira serta opd kecamatan dan Pemkab Bandung.
"Di Wilayah Dayeuhkolot banjir kerap terjadi, akibat meluapnya Sungai Citarum. Saya berharap kepada BBWS Citarum kembali menata sungai dan mengeruk pendangkalan yang terjadi," kata Politikus Partai PKB Kabupaten Bandung ini.
Akibat penataan Sungai Citarum yang kurang maksimal, berdampak kepada banjir mengenangi beberapa wilayah di Kabupaten Bandung.
Renie juga berharap BPBD Kabupaten Bandung, PUTR serta dinas terkait untuk melakukan koordinasi maksimal dalam penganan banjir dan korban banjir.
"Keselamatan korban banjir lebih penting dan perhatikan kebutuhan makanan dan minuman serta obat bagi korban banjir baik yang ada di posko pengungsian maupun yang masih bertahan di rumah tinggal," kata Renie Rahayu Fauzi.
Kehadiran Humaira dan Renie di lokasi banjir mendapatkan sambutan hangat dari para korban banjir.
Korban Banjir, Wati, tidak nyangka ada dua Anggota DPRD Kabupaten Bandung dan DPRD Jabar yang mau terjun ke Lokasi Banjir. Kini dirinya merasa miliki wakil rakyat.
Saufat Endrawan
Editor: Saufat Endrawan
Baca Juga
- Dr. H.M. Dadang Supriatna,S.Ip,.M.Si Jadi Nara Sumber Setahun Pemerintahan Prabowo - Gibran di Siaran Televisi CNN Indonesia
- Ketua DPRD Beri Apresiasi atas Kinerja Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Bandung
- Kang DS Resmikan Mesjid di Ponpes Wasilatul Huda Cicalengka
- Renie Rahayu Dukung Kang Cucun dan Kang DS Libatkan PMII dalam Pembangunan di Kab. Bandung
- Wakil Kepala Daerah di Bandung Di Periksa Kejaksaan Dugaan Kasus Korupsi