Indonesia Harus Waspada Penularan Virus dari Bangsa Lain
Cucun Ahmad Syamsurijal: Pemerintah dan Imigrasi Harus Batasi Warga Negara India Masuk Indonesia
Saufat Endrawan
Ketua Fraksi PKB DPR RI, H. Cucun Ahmad Syamsurijal Ingatkan Pemerintah Terkait Kasus Virus yang Terjadi di India
Reporter: Saufat Endrawan
Opininews com, Bandung -- Varian baru virus corona penyebab Covid-19 yang terdeteksi di India belum diketahui seberapa berbahayanya varian B.1.617 ini, namun kemunculannya telah menimbulkan kekhawatiran yang sangat luas.
Jumlah warga India, terinfeksi virus corona terus meningkat tajam.
Di India tercatat penghitungan infeksi harian tertinggi di dunia, pada tanggal 24 April 2021, berjumlah 349.165 orang infeksi baru dari total populasi sebanyak 1,38 miliar.
Menyikapi hal ini Ketua Fraksi PKB DPR RI, H. Cucun Ahmad Syamsurijal, S.Ag, M.A.P mendesak kepada pemerintah Indonesia dan Imigrasi untuk mulai membatasi Warga Negara India masuk ke Indonesia.
"Jangan sia - siakan dana sebeser Rp 176 Trilun yang telah dikeluarkan pemerintah untuk membeli vaksin Covid - 19 untuk masyarakat, jika tidak membatasi Warga India masuk ke tanah air, dimana di negara tersebut alami peningkatan warganya yang terjangkit Virus Corona," jelas Cucun Ahmad Syamsirijal usai memimpin Harlah GP Ansor Kabupaten Bandung di Soreang, Bandung, Sabtu (24/4/2021) malam.
( Saufat Endrawan )
Editor: Saufat Endrawan
Baca Juga
- Usai Retret Bupati Harus Tegas Menindak dan Menggeser ASN Sesuai dengan Kemampuannya
- Korban Keracunan Konsumsi MBG di KBB Bertambah 364 Siswa Bupati Tutup Sementara Dapur MBG
- Cucun Ahmad Syamsurijal Mengenang Syair Lagu Qasidah "Perdamaian"
- Dadang Supriatna Raih Penghargaan dari Pengurus PWRI Pusat
- Agus Yasmin: Kang DS Mewakafkan Dirinya untuk Warga Kab. Bandung